Rabu, 11 Januari 2017

SIG dan Pengaruh Geografis dalam Sosial Budaya di Indonesia



SIG dan Pengaruh Geografis dalam  Sosial Budaya di Indonesia

Sistem Informasi Geografis adalah sistem informasi khusus yang mengelola data yang memiliki informasi spasial (bereferensi keruangan). Atau dalam arti yang lebih sempit, adalah sistem komputer yang memiliki kemampuan untuk membangun, menyimpan, mengelola dan menampilkan informasi berreferensi geografis, misalnya data yang diidentifikasi menurut lokasinya, dalam sebuah database. Para praktisi juga memasukkan orang yang membangun dan mengoperasikannya dan data sebagai bagian dari sistem ini.

SIG juga dapat dimanfaatkan dalam bidang sosial dan budaya, antara lain sebagai berikut :
  1. Mengetahui potensi dan persebaran penduduk.
  2. Mengetahui luas dan persebaran lahan pertanian serta kemungkinan pola drainasenya.
  3. Untuk pendataan dan pengembangan jaringan transportasi.
  4. Untuk pendataan dan pengembangan pusat-pusat pertumbuhan dan pembangunan.
  5. Untuk pendataan dan pengembangan permukiman penduduk, kawasan industri, sekolah, rumah sakit, sarana hiburan dan rekreasi, serta perkantoran.
Letak Geografis

Jumlah pulau yang mencapai ribuan yang berderet dari Sabang sampai Merauke menyebabkan penduduk Indonesia tersebar dengan keadaan yang terpisah dari pulau satu dengan lainnya.
Contohnya misalnya : penduduk Pulau Jawa
memiliki kebudayaan yang berbeda dengan
kebudayaan di Pulau Sumatera.

Posisi Strategis

Posisi wilayah nusantara yang strategis membuat banyak kebudayaan asing yang masuk.
Kearifan lokal (Lokal Wisdom) adalah tata nilai atau perilaku hidup masyarakat lokal dalam berinteraksi dengan lingkungan tempatnya hidup secara arif.
  1. Bentuk Kearifan Lokal dalam Budaya Nasional
a. Kearifan Lokal dalam Bidang Pertanian :
Contoh : Subak di Bali

b. Kearifan Lokal dalam Falsafah, Tradisi, dan Kepercayaan :
- Falsafah hidup suku Baduy di Banten
- Kearifan suku Mentawai, Sumatera Barat

c. Kearifan Lokal dalam Pemanfaatan Sumber Daya Alam
- Konservasi laut orang Bojo di Togean
- Semong dalam cerita rakyat Aceh
- Kearifan lokal dalam sastra melayu
- Kearifan Lokal dalam Mitos Masyarakat
- Hutan larangan di Kampung Naga, Jawa Barat
- Lubuk Larangan, Sumatera Barat
- Mitos terhadap pohon-pohon dan hewan keramat

Keuntungan :

- Pakaian indonesia semakin modern
- Dapat dengan mudah menyebarkan budaya Indonesia
- Adanya akulturasi budaya asing dan budaya lokal
- Memiliki keanekaragaman budaya baik dengan budaya asing dan budaya lokal

Kerugian :

- Banyak budaya yang masuk membuat budaya lokal dapat tersingkirkan
- Maraknya perilaku dari turis asing yang membawa pengaruh negatif bagi bangsa Indonesia 
- Maraknya perilaku yang tidak sesuai dengan adat istiadat Indonesia / norma-norma di Indonesia karena mengikuti perilaku negara luar
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar